Thursday, September 24, 2009

Cuti Bersama

Kebijakan cuti diberikan agar para pegawai / karyawan bisa istirahat / refreshing setelah melakukan kerja rutin yang terkadang melelahkan pikiran dan tenaga. Cuti diambil pegawai / karyawan untuk meluangkan waktu bersama keluarga untuk waktu yang agak lama.
Semula cuti diberikan untuk masing-masing pribadi pegawai / karyawan. Namun saat ini ada juga istilah cuti bersama.

Adanya cuti bersama berdampak positif dan negatif. Mengingat bila instansi /kantor tersebut berhubungan langsung dengan pelayanan masyarakat, maka akan merugikan masyarakat yang mau berurusan dengan instansi / kantor tersebut.

Kalau dampak positifnya, para pegawai / karyawan bisa melakukan cuti tanpa harus membuat permohonan.

Namun semua itu mungkin sudah dipikirkan oleh para pembuat keputusan.
Mudah-mudahan kebijakan yang ada tidak merugikan masyarakat.

No comments: