Monday, August 3, 2009

Radang Lambung (Maag)

Penyebab :

Makan tidak / kurang teratur. Banyak pikiran atau stress.

Mengapa terasa sakit ?

Lambung itu ibarat handuk yang memiliki bulu-bulu halus. Pada saat lambung kosong, maka asam akan membuat bulu-bulu halus yang bergesekan tersebut mudah aus. Lama-kelamaan bulu-bulu halus tersebut akan hilang, dan yang tinggal hanya daging. Pergesekan antar daging lambung akan membuat luka yang lama kelamaan makin lebar. Bila terkena makanan yang pedas, keras atau susah dicerna, asam, dan atau manis, akan membuatnya terasa perih. Bila tidak diobati maka lambung akan bocor, yang satu-satunya cara mengobati hanyalah dengan operasi.

Yang dirasakan :

Sakit perih dan seperti menghisap pada bagian lambung, punggung terasa sakit, kepala pusing dan mual, bersendawa, terkadang keluar cairan asam dari mulut, serta kaki dan tangan sering kesemutan. Leher terasa seperti kejang atau kram dan sakit. Perut sering kembung, tapi susah buang angin. Perasaan tersebut lebih sering dirasakan saat menyendiri, dan atau pada malam dan pagi hari, dan atau pikiran lagi stress.

Penyembuhan :

1. Makan teratur setiap 3 (tiga) jam sebanyak setapak nasi yang lembek. Contohnya mulai makan jam 6 pagi, lalu jam 9 pagi, jam 12 siang, jam 3 siang, jam 6 sore, dan jam 9 malam atau sebelum tidur, pokoknya interval 3 jam. Karena lambung diperkirakan kosong setelah 3 jam dari mengkonsumsi makanan terakhir. Sehingga bagi penderita maag diharapkan lambungnya tidak pernah kosong.

2. Yang bisa dikonsumsi bagi penderita maag. Sayuran adalah kentang, wortel, labu (dalam bahasa batak : jelok) yang bila dibelah masih kedengaran bunyi kress atau mengkal, dan labu siam (dalam bahasa batak : jipang). Semua jenis ikan laut dan darat boleh dimakan, hanya daging-dagingan saja yang tidak bisa dimakan. Dimasak cukup dengan bawang putih dan bawang merah saja serta direbus. Dan harus lembek supaya terasa lembut di lambung. Waktu dimakan boleh ditambahkan bawang goreng dan kecap manis sebagai pelezat. Buah-buahan adalah pisang raya dan semangka, tapi tidak boleh yang dari kulkas.

Dilarang untuk dikonsumsi adalah semua jenis bumbu yang pedas (merica, cabai, dan lain-lain), asam, dan terlalu asin. Semua daging-dagingan tidak boleh dimakan.

3. Pikiran harus tenang, jangan sering menyendiri. Diharapkan sering banyak rileks, karena pikiran stress lebih banyak mempengaruhi timbulnya maag.

4. Obat medis hanya untuk membantu, tapi bukan merupakan penentu kesembuhan.

Mudah-mudahan dengan cara yang baik dan benar maka maag akan sembuh.

No comments: